ASUS ExpertBook B9400, Laptop Kelas Premium dengan Keamanan Data Mumpuni

ASUS beberapa waktu lalu telah meluncurkan produk terbarunya yaitu ASUS ExpertBook B9400. Laptop ini merupakan leptop kelas bisnis premium, sasaran penggunanya adalah para pebisnis mobile dan dinamis.

ASUS ExpertBook B9400 merupakan generasi lanjutan dari laptop ASUS ExpertBook B9, yaitu lini laptop bisnis paling premium dari ASUS dan menjadi Mitra Terpercaya untuk Bisnis Anda (Reliable Partnert for Your Business).

Laptop ASUS ExpertBook B9400 ini didesain dengan terampil, mampu menyajikan laptop dengan bobot yang ultra ringan, bodinya memiliki lapisan yang ultra-tangguh berstandar militer AS. Bukan hanya pada tampilan fisiknya saja, performa dan keamanan laptop ini juga jempolan, didukung dengan prosesor hingga 11th Gen Intel Core i7-1185G7 vProseta modul TPM 2.0.

Baterainya juga tahan lama, durasi penggunaannya bisa tahan hingga seharian. Desain ringkas, ringan, tipis, performa jempolan, keamanan terbaik, kokoh, baterai juga bisa bertahan seharian, semua spesifikasi laptop kelas premium benar-benar melekat padanya. Tidak heran jika laptop ini ditujukan pada pebisnis.

Laptop ASUS ExpertBook B9400 ini akan sangat cocok digunakan oleh orang yang sering bekerja secara mobile, berpindah dari satu tempat ke tempat lainnya. Terlebih sekarang ini zaman yang serba kompetitif. Persaingan tak terelakkan, sehingga perangkat yang mendukung mobilitas penggunanya memiliki value lebih.

Hal tersebut ternyata bukan hanya tren semata, menurut data dari T-Mobile for Business 2019 Workplace Mobility Report bahkan memproyeksikan pengeluaran perusahaan pada infrastruktur dan solusi bekerja secara mobile naik hingga 1,8 triliun dolar AS pada 2022.

Perubahan kebiasaan dalam pekerjaan yang tadinya menetap pada suatu tempat menjadi kolaborasi antar pihak inilah yang menjadikan perangkat komputasi adalah hal penting yang wajib dimiliki.

ASUS Expert Book B9400 mengadopsi NanoEdge Display, suatu teknologi yang memungkinkan layar memiliki bezel ultra-tipis. Dimensinya hanya 32×20,3×1,49cm dengan bobot ultra ringan yaitu 880 gram. Layarnya berukuran 14 inch dengan rasio laya ke bodinya hingga 94 persen. Dibawa kemanapun saat bekerja akan lebih mudah dan nyaman, bahkan di dalam tas kecil sekalipun.

Laptop ini juga memiliki desain ErgoLift yang memungkinkan bodi utama laptop dan keyboard pada perangkat terangkat saat digunakan. Sudutnya mampu membentuk sudut sebesar 5 derajat. Dengan adanya sudut antara layar utama dan bagian keyboard ini menghadirkan rongga udara ekstra pada bagian bawahnya. 

Hal inilah yang membuat laptop tidak cepat panas, karena aliran udara pada system pendinginan dapat terjaga dengan baik, system pendinginan dapat bekerja lebih optimal. Hal ini juga berpengaruh pada speaker, karena letaknya pada bagian bawah, suara yang dihasilkan dapat lebih kencang dan jelas.

Selain itu, ASUS ExpertBook B9400 juga dapat dibentangkan hingga 180 derajat. Sehingga akan sangat membantu Ketika berbagi tampilan layar dengan mudah dan efisien. Sedangkan pada sisi keyboard dan touchpadnya, ASUS juga merancang agar dapat nyaman digunakan sehingga bisa meningkatkan produktivitas saat bekerja. 

Pada bagian keyboardnya juga disematkan fitur spill resistant, sebuah fitur yang mampu bertahan saat keyboard terkena tumpahan air. Ada juga fitur backlight yang memungkinkan penggunanya mengetik dalam keadaan minim cahaya. Fitur backlight pada ASUS ExpertBook B9400 bisa diatur tingkat kecerahannya sesuai kenyamanan pengguna. Letaknya pada tombol shortcut di keyboard bagian atas.

Berikut ini rincian spesifikasi yang ditawarkan oleh ASUS ExpertBook B9400, antara lain:

  • Prosesor/CPU : Intel® Core™ i7-1165G7 Processor 2.8 GHz (12M Cache, up to 4.7 GHz) with Intel EVO
  • Sistem Operasi : Windows 10 Pro, Windows Home Solution
  • RAM : 16GB LPDDR4X
  • Penyimpanan : 1TB M.2 NVMe PCIe® 3.0 – 2TB M.2 NVMe PCIe® 3.0
  • Layar : 14.0 inch (16:9) LED backlit FHD (1920×1080) Anti-Glare, 100% sRGB, 300 nits
  • Kartu Grafis : Intel IrisXe Graphics
  • Dimensi : 32.0 x 20.2 x 1.49 cm
  • Bobot : 0.88Kg
Baca Juga  Cara Ganti Foto Profil Zoom Di Laptop

Laptop ASUS ExpertBook B9400 menggunakan Prosesor Intel Core i7 sebagai jantung pacunya. Kecepatan rata-rata yang dihasilkan oleh prosesor ini yaitu 2.8 GHz, dengan 12M chace dan maksimal hingga 4.7 GHz. Dikolaborasikan dengan kartu grafis Intel IrisXe Graphics sehingga performanya tak perlu diragukan lagi.

Dari segi memori juga terbilang besar, laptop ini menggunakan RAM berjenis LPDDR4X sebesar 16 GB, dipadukan dengan penyimpanan internal berjenis SSD NVMe PCIe 3.0 sebesar 1 TB. Ada juga varian yang yang lebih tinggi menggunakan SSD sebesar 2 TB. 

Selain spesifikasi di atas, perlu juga dijabarkan spesifikasi lain yang tidak kalah pentingnya. Misalnya pada Port yang tersedia, ada beberapa macam port seperti 2x Thunderbolt™ 4 Type-C, 1x USB 3.2 (Gen1) Type-A, 1x HDMI, 1 x RJ45 LAN via micro HDMI port, 1x Audio Jack, 1 x Kensington® lock slot.

Sebagai laptop yang mendukung pekerjaan, memang sudah sewajarnya memiliki kamera, laptop ini memiliki kamera beresolusi HD 720p with microphone, IR camera with Windows Hello Support. Laptop ini juga sudah mendukung konektivitas Wi-Fi 6 (802.11ax) dan Bluetooth 5.0.

Pada sisi audionya, dipercayakan pada Harman Kardon yang menyajikan 2 buah speaker stereo yang terintergrasi. Tidak kalah penting, terdapat juga Array microphone with Cortana, Quad 360° far-field microphones (yang mendukung peredam kebisingan).

Jenis baterai yang digunakan adalah 4 -Cell Battery sebesar 66Wh lithium-polymer long life rechargeable battery. Baterainya ini diklaim mampu bertahan digunakan seharian penuh. Pada sisi keamanannya laptop ini telah dilengkapi dengan fitur Windows Hello sehingga penggunanya tidak perlu lagi mengetikkan password untuk masuk ke dalam sistem. Ada juga dua opsi login menggunakan sistem biometrik, yaitu melalui fingerprint sensor dan facial recognition sensor.

Laptop ini juga memungkinkan penggunanya untuk mengunci BIOS dan SSD-nya menggunakan sistem proteksi password. Jika fitur ini diaktifkan, pengguna yang ingin mengubah pengaturan BIOS atau mengakses data di SSD harus memasukkan password terlebih dulu sebelum dapat benar-benar mengaksesnya.

Sebagai bentuk keseriusan ASUS ExpertBook B9400 dalam hal keamanan data, laptop ini juga memiliki fitur ekstra yang tidak dapat ditemukan di laptop mainstream. Pertama, adanya fitur USB Storage Block. Dengan fitur ini pengguna ExpertBook B9400 tidak dapat menghubungkan USB flash disk atau penyimpanan eksternal lainnya tanpa izin dari administrator. 

Hal tersebut bisa dikatakan akan sangat berguna jika digunakan para pebisnis, pasalnya USB flash disk memiliki kemungkinan berisi malware yang bisa menyebar melalui jaringan internal perusahaan. Ada juga fitur lainnya seperti Secure File Shredder, Trusted Platform Module TPM 2.0 embedded security chip, webcam shield.

Harga ASUS ExpertBook B9400 bervariasi, pada spesifikasi yang menggunakan Core i7 dengan RAM 16 GB dan penyimpanan SSD 1 TB dibanderol dengan harga Rp27.999.000 sudah termasuk paket instalasi Windows 10 Home.

Pada varian spesifikasi Core i7 dengan RAM 16 GB dan penyimpanan SSD 1 TB dibanderol dengan harga Rp29.999.000 sudah termasuk dengan paket instalasi Windows 10 Pro. Sedangkan pada varian tertingginya menggunakan Core i7, RAM sebesar 16 GB, penyimpanan SSD sebesar 2 TB dibanderol dengan harga Rp31.999.000 sudah termasuk paket instalasi Windows 10 Pro. Ketiga varian tersebut memiliki layanan garansi di tempat selama 3 tahun.

Artikel Terbaru

Ini Dia 10 Perusahaan Terbesar Di Indonesia

Salah satu cara untuk mengetahui kondisi perekonomian suatu negara...

Rekomendasi Laptop Untuk Desain Grafis Tahun 2023

Laptop untuk desain grafis semakin populer digunakan oleh para...

Cara Membuat Jadwal Zoom Meeting Di Laptop

Jika kamu berencana mengadakan meeting atau belajar memakai Zoom,...

Cara Ganti Foto Profil Zoom Di Laptop

Kalau kamu sering menggunakan Zoom apalagi jika untuk kegiatan...

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here