Cara Mengatasi Disk Usage 100 Windows 10 yang Paling Efektif 

Pernahkah anda mengalami laptop windows 10 anda tiba-tiba nge-hang? Berarti anda perlu belajar cara mengatasi disk usage 100 windows 10. Karena jelas perangkat laptop anda sedang mengalami task manager disk 100 atau disk usage 100 persen. 

Hal ini sangat tidak baik bagi perangkat anda, karena drive bekerja lebih keras kemudian memperlambat sistem operasi dan akan berpengaruh pada HDD (Hard Disk Drive) maupun SDD (Solid State Drive). 

Rajin-rajinlah merawat laptop kesayangan dengan membersihkan cache atau sampah-sampah sistem yang menumpuk. Dan jangan lupa, matikan aplikasi yang tidak perlu.

Apa itu Disk Usage 100?

Disk Usage 100% merupakan permasalahan yang muncul akibat kinerja serta penggunaan komputer atau laptop telah mencapai 100 persen yaitu penyimpanan penuh. Disk usage 100% akan memperlambat proses perintah dari user . 

Sebenarnya masalah disk usage 100% sudah sering kali dialami oleh pengguna windows terutama windows 10, permasalahan disk usage 100% telah hadir semenjak Microsoft dirilis. Meskipun demikian, hal tersebut tidak dapat dibiarkan dan harus diperbaiki. Jika tidak diperbaiki, maka disk pada laptop anda yang sudah penuh tidak dapat digunakan kembali. 

Apa Penyebab Disk Usage 100% pada Windows 10

 disk usage 100

Disk usage banyak terjadi setelah selesai update windows 10 ke versi terbaru. Terlebih pada versi terbarunya ada masalah pada drive sehingga drive tersebut banyak memakan memori penyimpanan.  

Namun disk usage bisa juga terjadi karena windows 10 diserang oleh virus atau malware, spesifikasi laptop kurang, terjadinya bug pada OS Windows, kerusakan disk drive, maupun penggunaan flash dan juga java masih versi lama.

Dapat diartikan bahwa disk usage 100 adalah kondisi dimana storage sedang bekerja secara penuh sehingga dapat membuat laptop anda melambat hingga mengalami hang.

Cara Mengatasi Disk Usage 100 Windows 10

Ada beberapa cara yang dapat anda praktekkan untuk mengatasi disk usage 100% pada laptop anda. Di bawah ini cara mengatasi disk usage 100% windows 10 pada perangkat laptop anda :

Mengoptimasi Startup Sistem

autorun

Ketika windows baru dinyalakan, maka sistem akan terlebih dahulu membaca aplikasi yang sedang berjalan saat startup. Disk usage dapat muncul saat harddisk anda melambat, namun aplikasi yang berjalan di startup terlalu banyak.

Untuk mengoptimasi startup pada sistem windows, anda dapat mengikuti cara ini :

  • Pertama, anda dapat membuka Task Manager terlebih dahulu dengan klik kanan pada taskbar bagian bawah layar.
  • Selanjutnya , masuk ke tab Startup
  • Kemudian, klik disable aplikasi yang tidak diperlukan.
Baca Juga  10 Teknik Marketing Online Yang Efisien

Scan Menggunakan Antivirus

anti virus

Virus merupakan penyebab umum dari disk usage 100 persen. Biasanya virus bekerja secara diam-diam di latar belakang sehingga memaksakan perangkat harus bekerja lebih keras walaupun tidak membuka apapun. 

Namun, tenang saja cara ini dapat diatasi dengan Windows Defender kemudian dilakukan proses scanning. Untuk langkah-langkahnya, anda dapat mengikuti seperti di bawah ini :

  • Tekan tombol windows kemudian ketikan windows defender
  • Lalu pilih program Windows Defender Security Center
  • Setelah itu, anda klik tab Virus & Threat protection
  • Terakhir, klik menu scan now untuk mendeteksi virus di perangkat anda.

Menonaktifkan Windows Search

Windows Search

Terkadang Windows Search menjadi penyebab terjadinya bug dan disk 100 persen pada Windows 10 karena penggunaannya terlalu tinggi. Jika anda ingin menonaktifkan fitur windows search bukan berarti fungsi service ini hilang sepenuhnya, hanya saja respon dari windows search menjadi semakin lambat. 

Cara menonaktifkan Windows Search adalah sebagai berikut :

  • Pertama, anda dapat menekan kombinasi Windows + R untuk membuka jendela Run.
  • Ketikkan services.msc pada bagian Open , lalu klik OK.
  • Kemudian carilah Windows Search di area services, apabila sudah ditemukan maka klik kanan dan pilih Properties.
  • Ubahlah Startup type menjadi Disabled pada tab General. 
  • Setelah itu silahkan anda Klik Apply, kemudian Ok untuk menyimpan pengaturan.
  • Restart laptop anda 

Menonaktifkan Windows Update

Menonaktifkan Windows Update

Windows Update sebenarnya telah disetting default pada perangkat agar menyala Namun terkadang update tidak berjalan dengan lancar dan terdapat file update Windows  yang corrupt. Windows update yang selalu menyala tentu akan membuat storage bekerja lebih berat. 

Cara mengatasi disk usage 100 persen di windows 10 selanjutnya adalah menonaktifkan windows update dengan langkah berikut :

  • Tekan tombol Windows + R pada keyboard.
  • Kemudian anda dapat mengetikkan services.msc.
  • Lalu carilah Windows Update kemudian klik dua kali dan pilih Disabled
  • Setelah selesai, klik Stop, lalu klik Apply dan OK

 

Hindari Multitasking

Multitasking

Hindari membuka jendela terlalu banyak secara bersamaan. Karena, semakin banyaknya aplikasi yang berjalan, maka resource disk yang dipakai akan semakin besar. Hindari untuk membuka banyak aplikasi secara bersamaan untuk menghindari error atau masalah disk usage 100.

Penutup

Demikian beberapa cara mengatasi disk usage 100 windows 10 yang efektif dan  dapat anda praktekkan sendiri dengan mudah. Jagalah sistem windows 10 anda dalam keadaan bersih agar tidak terjadi masalah disk usage 100%. 

 

FYI : Bagi anda yang lagi butuh rekomendasi laptop buat kerja, anda bisa mengunjungi link ini. Atau langsung menghubungi support.

Artikel Terbaru

Cara Memilih Google Slides Background Agar Presentasimu Menarik

Google Slides adalah aplikasi presentasi online yang populer. Untuk...

Apa Tugas Admin Marketing Online? Simak Jawabannya Di Sini

Tertarik menjadi admin marketing online? Jik iya, kamu harus...

Daftar Bisnis Online 2023 Dengan Prospek Bagus

Tertarik memulai bisnis online di tahun 2023? Sebelum itu...

10 Kelebihan Bisnis Online Dibanding Bisnis Konvensional

Tertarik memulai bisnis online? Jika iya, maka Anda harus...

10 Teknik Marketing Online Yang Efisien

Teknik marketing online adalah strategi pemasaran yang menggunakan internet...

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here